SMP NEGERI 12 BANDA ACEH IKUT SERTA DALAM ACARA COMPATIBLE 1 SMAN 13

Harapan kami Semoga siswa siswi kami dengan mengikuti kegiatan-kegiatan bermanfaat seperti ini bisa mengembangkan potensi dan bakat mereka serta menjadi pengalaman yang berharga untuk masa depan mereka, ( ujar Ibu Mia guru prakarya)

Banda Aceh, 24 Februari 2023

SMA Negeri 13 Banda Aceh menggelar beberapa perlombaan antar pelajar SMP, SMA dan 175 Mahasiswa/i Sendratasik USK Kota Banda aceh yang ikut serta dalam acara yang bertajuk Compatible 1 ini pada 21-23 februari 2023 yang lalu. 

Yang menarik dari kegiatan ini adalah perlombaan yang menjadi ciri khas dari lingkungan gampong jawa sekitar yaitu perlombaan kreativitas, Souvenir dan bisnis plan untuk daur ulang yang berbahan limbah. 

SMP Negeri 12 juga ikut meramaikan turut mengikuti tiga cabang lomba, yakni Tahfizd Qur’an yang di wakili oleh Farhan Al siddik & Nayla Putri Dara Phona. Melukis Payung oleh Rahayu Azmi serta Kreativitas Daur ulang oleh Ayu aprilia, Beby Rizky dan Viona Lestari.  Sebelum mengikuti lomba siswa siswi SMP Negeri 12 juga berlatih dengan penuh semangat.yang dibimbing oleh Bapak/ibu Guru. 

Harapan kami Semoga siswa siswi kami dengan mengikuti kegiatan-kegiatan bermanfaat seperti ini bisa mengembangkan potensi dan bakat mereka serta menjadi pengalaman yang berharga untuk masa depan mereka, ( ujar Ibu Mia guru prakarya)

Lomba Berlangsung Seru dan Meriah semua siswa melakukannya dengan penuh semangat. Kegiatan ini menjadi salah satu wujud kreativitas siswa dalam mengimplementasikan kemampuannya, serta menanamkan rasa percaya diri.

(Nurhayati Bid.Humas Osis SMP12)

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT